Tuesday, May 23, 2017

Kelebihan Kekurangan Program KB

Kelebihan Program Keluarga Berencana :
a. Memberikan jaminan kesehatan kepada ibu, karena diketahui semakin banyak melahirkan, kondisi kesehatan ibu akan semakin menurun.
b. Memaksimalkan Pemberian ASI kepada Bayi anda. Karena tentu Kualitas ASI pada Ibu yang telah hamil lagi tidak sebagus ibu yang hanya menyusui saja.
c. Memaksimalkan pendidikan anak anda, mulai dari balita.
d. Lebih mudah dalam mengatur perekonomian keluarga.
Kekurangan Program Keluarga Berencana :
a. Beberapa Alat kontrasepsi dengan pemasangan yang tidak tepat bisa menimbulkan infeksi. (seperti pemasangan pada KB Spiral, yang salah bisa menyebabkan pendarahan).
b. Membutuhkan biaya saat pemasangan atau pelepasan (pada KB Spiral dan Susuk KB).
c. Membutuhkan biaya yang harus dikeluarkan rutin (pada Pil KB, Suntik KB, dan Penggunaan Kondom),
d. Penggunaan Susuk KB bisa mengganggu penampilan, Karena penggunaan alat kontrasepsi di bawah kulit diperlukan penyayatan.
e. Tingkat efektifitas rendah, seperti pada KB alami dengan metode kalender kesuburan wanita,
f. Penggunaan alat kontrasepsi dengan tujuan tertentu (selain bertujuan untuk mengatur jarak kelahiran) bertentangan dengan ajaran agama islam.